SEMINAR SERTIFIKASI KOMPETENSI PUSTAKAWAN: PELUANG ATAUKAH TANTANGAN BAGI PUSTAKAWAN
Latar Belakang
Sertifikasi kompetensi pustakawan menjadi salah salah satu program yang rencananya akan digulirkan oleh Pemerintah beberapa tahun ke depan. Berbagai forum seperti, workshop, seminar telah diselenggarakan diberbagai tempat sebagai upaya untuk mematangkan konsep serta melakukan sosialisasi dari program ini. . Sertifikasi dapat diartikan sebagai pengakuan terhadap profesi pustakawan secara formal dengan standar kompetensi minimal yang harus melekat pada profesi ini. Artinya dengan sertifikasi berarti seorang pustakawan harus memiliki kompetensi minimal yang telah dipersyaratkan. Sertifikasi kompetensi pustakawan, saat ini menjadi salah satu isu hangat yang diperbincangkan oleh pustakawan di Tanah Air. Isu ini menjadi salah satu topik yang banyak dibicarakan oleh pustakawan dan pihak-pihak lain yang berkepentingan terhadap pustakawan karena topik ini merupakan topik yang baru. Sebagai sesuatu yang baru, sertifikasi kompetensi perpustakaan masih menyisakan pertanyaan besar di kalangan pustakawan tentang konsep dari sertifikasi ini, bagaimana meknisme pelaksanaannya serta urgensi dibalik sertifikasi.Untuk memberikan gambaran yang jelas tentang sertifikasi kompetensi pustakawan ini maka IKASUKA IPI, berencana mengadakan kegiatan seminar dengan tema “Sertifikasi Kompetensi Pustakawan”. Melalui seminar ini IKASUKA IPI berharap mampu memberikan kontribusi dalam upaya memberikan gambaran yang jelas mengenai sertifkasi kompetensi pustakawan. Pembicara pertama akan membahas tentang konsep sertifikasi pustakawan serta persiapan yang perlu dilakukan pertakawan. Pembicara yang kedua akan mengangkat topik tentang peranan IPI sebagai organisasi profesi dalam menyongsong sertifikasi pustakawan dan pembicara terakhir akan berbicara tentang langkah-langkah yang dilakukan Jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dalam mempersiapkan alumni yang kompetensinya telah sesuai dengan standar sertifikasi pustakawan. Semoga dengan berbagai topik yang dikemukakan oleh berbagai nara sumber dapat memberikan gambaran yang jelas tentang
sertifikasi pustakawan.
Waktu dan Tempat
Hari/Tanggal : Sabtu, 28 Januari 2012
Waktu : Pukul 09.00 – 12.00 WIB
Tempat : Ruang Teatrikal, Pusat Bahasa, Budaya dan Agama UIN Sunan Kalijaga Yogyakart JL Marsda Adisucipto Yogyakarta
Fasilitas:
Seminar Kit
Sertifikat
Snack
Kontribusi
Pustakawan / Umum : Rp. 25.000,-
Alumni IPI UIN : Rp. 15.000,-
Mahasiswa : Rp. 10.000,-
Akhir konfirmasi pendaftaran tgl 27 Januari 2012
Pembicara
Sri Rumani, SH.,SIP.,MSi. Asessor Sertifikasi, Pustakawan Senior UGM
Sukirno, S.IP., MA Ketua PD IPI DI Yogyakarta, Pustakawan UGM
Tafrikhuddin, S.Ag., M.Pd. Ketua Jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
Informasi dan Pendaftaran
Hadi. Jogja Study Center, Jl. FM Noto, Kota Baru,
Yogyakarta. 0818-0431-5242
Tarto. Ruang Baca PTBB Fakultas Tehnik UNY
0856-4370-0331
Lutfi. Perpustakaan Fak Saintek UIN Suka
Yogyakarta. 0813-9392-8003
Budhi S. Perpustakaan Fakultas Geografi UGM
0857-4309-0888
Blog: iapsuka.wordpress.com
E-mail: ikasukaipiuin@gmail.com
Untuk mendaftar dapat klik link Pendaftaran seminar
download :
leaflet
2 komentar